Detik-detik Pria Bonceng Pacar di Jakbar Disiram Air Keras hingga Berasap

6 days ago 3

Jakarta -

Polisi menangkap penyiram air keras terhadap pria pengemudi sepeda motor di Cengkareng, Jakarta Barat (Jakbar). Pelaku berinisial A masih diperiksa intensif terkait kasus itu.

"Pelaku sudah kita amankan. Identitas berinisial A," kata Kapolsek Cengkareng Kompol Stanlly Soselisa saat dihubungi, Rabu (4/9/2024).

Momen penyiraman air keras itu terekam CCTV di sekitar tempat kejadian perkara (TKP). Polisi mengunggah rekaman video tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam video, terlihat awalnya korban sedang mengendarai motor dan membonceng seorang perempuan. Korban lalu didekati pelaku yang juga berboncengan motor pada arah jalan yang sama.

Pelaku terlihat duduk membonceng. Saat sepeda motor korban dan pelaku bersebelahan, pelaku menyiramkan air keras ke arah korban.

Tampak ada asap mengepul di bagian muka dan badan depan korban. Korban juga menepikan motor dan terlihat mengusap wajah.

Sementara itu, pelaku dan rekannya langsung berputar balik meninggalkan korban. Pelaku terlihat memakai hoodie putih, sementara rekannya mengenakan topi hitam dan masker.

Perempuan yang dibonceng korban sempat menghampiri pelaku, tapi tidak berhasil menjangkau karena pelaku langsung kabur meninggalkan TKP. Perempuan itu lalu mendatangi korban yang terlihat kesakitan.

Perempuan itu meminta tolong warga yang ada di sekitar lokasi. Terlihat sejumlah warga menolong dengan menyiramkan air ke arah wajah korban.

Pelaku ditangkap pada Senin (2/9) malam di sebuah kafe di kawasan Cengkareng, Jakbar. Polisi masih mendalami motif penyiraman air keras tersebut.

"Setelah pelaku masuk ke dalam kafe, tim opsnal langsung masuk ke dalam untuk mengamankan pelaku. Saat ini pelaku dibawa ke Mapolsek Cengkareng untuk dimintai keterangan lebih lanjut," jelasnya.

(jbr/mei)

Read Entire Article