Anak Tora Sudiro, Nabila Sudiro, menggelar pernikahannya dengan Muhammad Ivan Lubis di salah satu hotel di kawasan Jakarta Selatan, pada hari ini, Sabtu (25/8).
Akad nikah yang digelar dengan adat Jawa itu berjalan dengan lancar dan juga diliputi suasana haru. Keluarga, sahabat dan rekan kerja tampak memenuhi ballroom tempat akad nikah berlangsung.
Nabila tampak cantik mengenakan kebaya putih yang dipadukan dengan kain jarik. Sementara Ivan, tampak gagah mengenakan beskap cokelat lengkap dengan blangkon.
Akad nikah Nabila dan Ivan juga dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo yang menjadi saksi pernikahan. Ada pula Indro Warkop yang juga turut hadir sebagai saksi pernikahan.
Dari IG Story yang diunggah akun @togasudiro terlihat kebahagiaan yang terpancar dari pasangan Nabila dan Ivan saat keduanya dinyatakan sah sebagai pasangan suami istri.
Pasangan berbahagia ini pun tampak memamerkan buku nikah mereka. Ivan juga terlihat langsung mencium kening sang istri.
Sebelumnya, Tora Sudiro telah menggelar prosesi pengajian jelang pernikahan Nabila. Dalam kesempatan itu, Tora mengaku sangat grogi. Ia bahkan sampai berniat menghafalkan bacaan ijab kabul agar lancar saat menikahkan sang anak.
Untuk urusan persiapan pernikahan anaknya, Tora juga tak banyak ikut terlibat. Ia memilih untuk menyerahkan urusan tersebut pada istrinya, Mieke Amalia, dan mantan istrinya, Anggraini Kadiman.
Dalam pernikahan ini, Tora juga didampingi oleh mantan istrinya, Anggi, yang merupakan ibu kandung Nabila.
"Aku dengan mantan istri. Si Mieke yang nyuruh," kata Tora Sudiro di kawasan Duren Tiga, Jakarta Selatan, belum lama ini.